Masuk

Notification

×

Iklan

Tag Terpopuler

FORSMALA Kupang Menerima Angota Baru Angkatan Pertama 20 Orang

Minggu, 07 Mei 2023 | Mei 07, 2023 WIB Last Updated 2023-05-07T09:15:09Z


NEWSDARING-KUPANG-Forum Solidaritas Mahasiswa Laenmanen (FORSMALA) Kupang Gelar Masa Penerimaan Anggota Baru (MPAB) dan Pelantikan Anggota Baru (PAB) Angkatan 01, Tahun 2023.


Kegiatan yang berlangsung selama dua hari, dari tanggal 5 hingga 6 Mei 2023 ini dengan mengusung tema " Membentuk Kader-kader Yang Berpikir Kritis, Kreatif dan Inovatif". MPAB ini berhasil mencetak sebanyak 20 anggota baru yang bersemangat untuk bergabung dengan organisasi kecamatan ini.


Ketua Panitia MPAB, Jefri Kapitan, menyampaikan kebanggaannya atas suksesnya penyelenggaraan MPAB angkatan pertama FORSMALA Kupang. Ia mengungkapkan, "Kegiatan MPAB ini merupakan langkah awal yang sangat penting bagi FORSMALA Kupang. Kami berharap dapat memperkuat jaringan solidaritas antara mahasiswa dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar," ucap Jefri


MPAB ini diikuti 20 calon anggota baru yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Kupang. Mereka menjalani serangkaian seleksi yang melibatkan berbagai aspek, termasuk pendekatan antar mahasiswa dari Kecamatan Laenmanen, wawancara, dan diskusi kelompok. Proses seleksi dilakukan dengan perekrutan antar persaudaraan dan objektif untuk memastikan bahwa anggota baru tersebut benar-benar dari Kecamatan Laenmanen, sehingga memiliki komitmen dan kualitas yang sesuai dengan visi dan misi FORSMALA Kupang. 


Selama dua hari, calon anggota baru berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang dirancang untuk menguji kemampuan mereka dalam berkolaborasi, berkomunikasi, dan berkontribusi dalam lingkungan yang beragam. Mereka juga diberikan pemahaman mendalam tentang nilai-nilai dan tujuan FORSMALA Kupang, serta pelatihan kepemimpinan yang diperlukan untuk menjadi agen perubahan yang efektif di masyarakat.


Jefri Kapitan juga menambahkan, "Angkatan pertama FORSMALA Kupang ini adalah tonggak sejarah yang penting bagi kami. Dengan mencetak 20 anggota baru yang berdedikasi, kami yakin mereka akan menjadi pilar utama dalam memajukan FORSMALA Kupang dan memperluas dampak positif kami di lingkungan sekitar," ungkap Jefri.


Dengan berhasilnya MPAB angkatan pertama FORSMALA Kupang, diharapkan bahwa keberadaan organisasi ini dapat semakin diperkuat dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi mahasiswa dan masyarakat di Kupang dan Kecamatan Laenmanen. FORSMALA Kupang juga berkomitmen untuk terus mengembangkan anggota-anggota baru, hal ini untuk terus melanjutkan tingkat estafet kepemimpinan yang ada di FORSMALA. 


Organisasi FORSMALA Kupang berdiri pada 28 Mei 2022, walaupun baru seumur jagung ini, sebelumnya telah melaksanakan perlombaan futsal di tingkat Kecamatan Laenmanen.(*)